11 C
New York
Tuesday, October 28, 2025

Buy now

spot_img

Rekor !!! Kane Tanaka, perempuan tertua yang bugar di usia 116 tahun dan gemar belajar matematika

BENDERRAnews, 11/3/19 (Tokyo): Perempuan Jepang berusia 116 tahun bernama Kane Tanaka, ini, masih gemar bermain otello dan belajar matematika. Sosok hebat ini ditetapkan sebagai orang tertua yang hidup di dunia oleh Guinness World Records, Sabtu (9/3/19).

Lembaga global pencatat rekor itu secara resmi menyatakan Tanaka sebagai manusia tertua yang hidup di dunia dalam sebuah upacara di panti jompo di Fukuoka, Jepang barat daya, tempat Tanaka tinggal.

Keluarga dan walikota setempat hadir untuk merayakan. Ketika ditanya momen apa yang paling membuatnya bahagia, Tanaka menjawab, ”Sekarang.”

 

Kane Tanaka, perempuan Jepang berusia 116 tahun, ditetapkan oleh Guinness world Records sebagai perempuan tertua yang hidup di dunia, Sabtu (9/3/2019). Perempuan yang tinggal di panti jompo di Fukuoka, Jepang, itu gemar bermain otello dan belajar matematika. (Foto: Kyudo News via AP/Takuto Kaneko/KC)

 

Dilapokan, Tanaka lahir sebagai anak ketujuh dari delapan bersaudara pada 2 Januari 1903, tahun yang sama ketika Wright bersaudara untuk pertama kalinya sukses menerbangkan pesawatnya. Dia menikah dengan Hideo Tanaka pada tahun 1922 dan memiliki empat orang anak dan mengadopsi seorang anak lagi.

Tanaka biasanya bangun pukul enam pagi dan mengisi harinya dengan belajar matematika dan berlatih kaligrafi Jepang. Tanaka juga pintar bermain otello. Seringkali ia mengalahkan staf di panti jompo tempat ia tinggal.

Sebelum Tanaka, orang tertua yang hidup sebelumnya adalah perempuan Jepang lain, yaitu Chiyo Miyako, yang meninggal pada bulan Juli 2018 pada usia 117 tahun. Orang tertua sebelum Miyako juga orang Jepang.

Tradisi umur panjang

Dilansir Kompas.com, Orang Jepang cenderung memiliki umur panjang dan mendominasi daftar orang tertua yang hidup di dunia. Kebiasaan makan yang tidak sehat dan berujung obesitas masih relatif jarang di Jepang. Tradisi kuliner Jepang masih berfokus pada ikan, nasi, sayuran, dan makanan lain yang rendah lemak.

Umur juga dihormati secara tradisional di negara itu. Orang akan tetap aktif dan merasa bermanfaat hingga usia 80-an dan seterusnya.

Sejauh ini orang dengan umur paling tua di dunia yang tercatat di Guinness World Records adalah perempuan asal Perancis bernama Jeanne Louise Calment yang hidup hingga umur 122 tahun sebelum meninggal tahun 1997. Untuk laki-laki, ada Jiroemon Kimura yang meninggal beberapa saat setelah ulang tahunnya yang ke-116 pada Juni 2013.

Adapun untuk laki-laki tertua yang saat ini masih hidup, menurut Guinness, masih dalam pencarian. Sebelumnya, pria yang mendapat kehormatan itu adalah Masazo Nonaka. Ia tinggal di pulau paling utara Jepang di Hokkaido, dan meninggal pada Januari lalu dalam usia 113 tahun. (B-AP/KC/jr)

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles