BENDERRAnews, 2/11/18 (Jakarta): Pada perdagangan tutup akhir pekan ini, nlai tukar Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat, terpantau terus menguat dan kembali ke kisaran Rp14.000-an.
Berdasarkan data Bloomberg, Rupiah pukul 16.34 WIB di pasar spot exchange berada di level Rp 14.955 per dolar AS atau terapresiasi 172,5 poin (1,14 persen) dibandingkan perdagangan sebelumnya Rp15.127,5.
Tren transaksi Rupiah hari ini diperdagangkan dalam kisaran Rp14.955-Rp 15.100 per dolar AS.
Menguat terhadap mata uang top
Nilai tukar Rupiah juga menguat terhadap beberapa mata uang top dunia. Seperti terhadap euro menguat 0,67 persen ke Rp17.097,22; Rupiah terhadap pound sterling menguat 0,26 persen ke Rp19.480,09; Rupiah terhadap yen menguat 1,13 persen ke Rp132,47; Rupiah terhadap yuan menguat 0,54 persen ke Rp2.169,88; Rupiah terhadap dolar Singapura menguat 0,63 persen ke Rp10.889,4.
Sementara itu, menurut data IMQ21, Rupiah sore ini berada di level Rp14.969 atau terapresiasi 146 poin (0,97 persen) dibandingkan penutupan sebelumnya Rp15.115.
Rupiah berada di level terlemah di Rp15.115 dan terkuat di Rp14.959.
Sedangkan data Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia, Rupiah pada perdagangan hari ini berada di kurs tengah Rp15.089 atau terapresiasi 106 poin dari perdagangan sebelumnya Rp15.195. Rupiah diperdagangkan di kisaran Rp15.164 (kurs jual) dan Rp15.014 (kurs beli). Demikian ‘BeritaSatu.com’ dan sejumlah media mainstream melansir. (B-BS/jr)
